PALOPO, TEKAPE.co – Ustazah kondang Dedeh Rosidah atau Mama Dedeh, diundang Pemerintah Kota Palopo dalam rangka menyemarakkan tahun baru Islam 1439 hijriah.
Mama Dedeh hadir membawakan tausiyah pada acara Tablig Akbar Pemkot Palopo, di depan ratusan anggota majelis taklim, dan warga Palopo, di halaman Masjid Agung Luwu Palopo, Sabtu 30 September 2017, sore, usai salat ashar.
Mamah Dedeh, ustazah yang sering membawakan ceramah di stasiun televisi Indosiar dalam acara ‘Mama dan AA’ memberikan nasehat untuk selalu menjalin hubungan yang baik.
Wali Kota Palopo, HM Judas Amir, dalam sambutan singkatnya, mengatakan, nasehat atau ceramah ini sebagai upaya untuk memberikan rangsangan, apa yang baik untuk didengar, kemudian diikuti.
Mamah Dede, dalam ceramahnya, berpesan, jangan jadi manusia sombong. Sebab sekaya apapun anda, pasti akan membutuhkan orang miskin. Sekaya kayanya anda, jangan menjadi sombong.
“Rasul bersabda, Janganlah engkau pilih-pilih teman. Jangan menyepelekan warga kecil, karena tanpa warga kecil anda tidak bisa apa-apa,” imbuhnya.
Hadir dalam Tablig Akbar Bersama Mamah Dede, ada Walikota Palopo, Ketua PKK, para pimpinan SKPD, Majelis taklim, Ketua DPRD, Kapolres, dan Kajari.
Tausiyah ini akan kembali dilakukan subuh nanti di Masjid Agung Palopo. (hms)










